
Menyantap kurma merupakan salah satu Sunnah berbuka puasa ini begitu pula ketika sahur.
Menyantap kurma juga menjadi salah satu anjuran yang terkandung dalam hadits yang dikaitkan oleh Nabi Muhammad SAW yang mengajarkan untuk berbuka puasa dengan kurma matang sebelum berdoa.
Kurma dipercaya sebagai sumber serat, potasium, dan kalsium yang kaya, kurma tidak hanya enak, tetapi juga merupakan cadangan perbaikan nutrisi
Menilik data Badan Pusat Statistik (BPS), impor kurma Indonesia pada 2024 lalu mencapai 55,43 ribu ton dengan nilai mencapai US$ 79,74 juta atau sekitar Rp1,28 triliun. (Asumsi kurs Rp16.089/US$).
Secara nilai capaian impor kurma tahun lalu kontraksi moderat 0,97% secara tahunan (yoy), sementara dari sisi volume susut 2,31% (yoy).
Penyusutan impor kurma ini ternyata juga terjadi pada 2023 dibandingkan tahun sebelumnya, secara nilai turun 6,65% yoy, sementara volume impor susut lebih dalam hingga 7,51% yoy.
Pada 2022 impor kurma Indonesia sempat mencapai peak sejak periode 2014 silam, mencapai angka 61,35 ribu ton dengan nilai sebesar US$ 86,26 juta atau sekitar Rp 1,33 triliun. (Asumsi kurs Rp15.394/US$).
Berkut perkembangan data volume dan nilai impor kurma Indonesia :
Penurunan impor baik dari sisi harga dan volume ini ditengarai seiring dengan pelemahan nilai tukar rupiah.
Sebagaimana diketahui, dalam dua tahun terakhir rupiah sudah lebih mahal hingga Rp1.000 dibandingkan dolar Amerika Serikat (AS).
Jika dibandingkan sejak 2022, mata uang Garuda sudah terkontraksi lebih dari 5%, yang membuat harga impor kurma ini cenderung mahal. Jadi, dengan modal yang nyaris hampir sama dengan yang dikeluarkan pada 2022, volume impor sudah terkontraksi lebih dari 5.000 ton dalam dua tahun terakhir ini.